Chat Dokter
Konsultasi Dokter Online
Konsultasi Dokter Online
Dislipidemia dapat diartikan sebagai kondisi kelainan atau abnormalitas jumlah lipid (lemak/ kolesterol) dalam darah. Sebenarnya, kolesterol adalah lemak yang bermanfaat bagi tubuh. Senyawa ini disintesis di berbagai jaringan dan berfungsi dalam produksi sel, vitamin, dan hormon. Sekitar separuh kolesterol dalam tubuh berasal dari proses sintesis di jaringan terutama hati, sedangkan sisanya didapat dari makanan. Makanan yang mengandung kolesterol seperti daging, hati, otak, minyak goreng, dan kuning telur. Ada beberapa jenis lipid dalam darah yang perlu kita ketahui, yaitu LDL atau biasa disebut “kolesterol jahat”, HDL atau “kolesterol baik”, dan trigliserida. Mengapa disebut “jahat” dan “baik”? Hal itu berkaitan dengan perannya di dalam tubuh. LDL (low-density lipoprotein) merupakan seyawa yang berperan untuk membawa kolesterol dari hati menuju ke seluruh tubuh. Sedangkan HDL (high-density lipoprotein) berperan sebaliknya, yaitu mengangkut kolesterol dari seluruh tubuh menjauh dari arteri menuju ke hati. Umumnya, orang-orang berfikir bahwa abnormalitas kadar kolesterol sebagai kondisi yang hanya memengaruhi orang dewasa. Namun, hal ini juga dapat terjadi dan menyebabkan masalah pada anak-anak, termasuk penyakit jantung dan bahkan stroke.
Ada berbagai hal yang dapat menjadi faktor resiko dislipidemia, seperti pola makan atau kondisi kesehatan tertentu.
Anak-anak biasanya tidak memiliki gejala kondisi ketidaknormalan kadar kolesterol, Untuk mengetahuinya, seorang anak harus memeriksakan kadar kolesterol darahnya secara rutin, terutama jika mereka memiliki faktor risiko. Berikut adalah acuan kadar kolesterol yang sehat untuk anak usia 0–19 tahun.
Perubahan gaya hidup adalah pengobatan sekaligus pencegahan utama bagi dislipidemia pada anak. Perubahan tersebut antara lain:
Armstrong, M. (2021). High Cholesterol in children: Causes, treatment, and More. Medical News Today. Available at: https://www.medicalnewstoday.com/articles/high-cholesterol-in-children. [Accessed 31 Aug. 2021].
Hall, J.E. (2016). Guyton and Hall textbook of medical physiology. 13th ed. Philadelphia, Pa: Elsevier.
Ikatan Dokter Anak Indonesia (2014). Diagnosis dan Tata Laksana Sindrom Metabolik pada Anak dan Remaja. Ikatan Dokter Anak Indonesia.
Perhimpunan Dokter Spesialis Kardiovaskular Indonesia (2013). Pedoman Tatalaksana Dislipidemia. Centra Communications.
Rodwell, et al. 2015. Harper’s Illustrated Biochemistry. 30th Ed. New York: The McGraw-Hill Education.
Medlineplus.gov. (2019). High Cholesterol in Children and Teens. [online] Available at: https://medlineplus.gov/highcholesterolinchildrenandteens.html.